Salam pramuka!
Selamat bergabung para peserta Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) PGSD Unnes 2010 angkatan ke-1 di dalam "Kawah Candradimuka", dalam penggemblengan menuju Pembina Pramuka yang berkualitas.
Kami di Pusdiklatcab Kota Semarang, jajaran Pelatih Pembina berusaha sebaik dan seoptimal mungkin memberikan pelayanan dan bantuan. Tentu ada hal-hal dari kami yang tidak berkenan kepada Kakak-kakak sekalian. Kami, sadar dalam beberapa hari ini ada kealpaan yang terjadi, seperti ada kekosongan jam session sehingga peserta tidak mendapatkan haknya. Namun, kami terus berbenah, pada masa ini memang kami sedang masa transisi kepengurusan Kwartir Cabang, sehingga ada tugas-tugas yang terkesan samar dan tumpak tindih personil yang mengerjakannya.
Ada masukan, kritik, dan saran menjadi bahan yang benar-benar kami perhatikan. Lemdikacab Kota Semarang, sebagai bagian dari bidang Binawasa saat ini mendapat predikat sebagian bidang Pembinaan Orang Dewasa terbaik se-Jateng. Kami akan terus mempertahankan dan meningkatkannya.
Selamat mengikuti kegiatan dengan sebaik mungkin, kerjakan tugas, dan mintalah izin secara tertib. Apabila ada kesulitan dan masukan sampaikan langsung kepada tim pelatih atau datangi ruang Sekretariat Pelatih.
Semoga Kakak-kakak daapat mencapai harapan dan tujuan, demikian halnya semoga tujuan kami tercapai..amin.
wassalam.
Widodo
(Pelatih Pusdiklatcab Kota Semarang)
SHL: 095/SHL/XI.33

Tidak ada komentar:
Posting Komentar